Nakita.id - Sudah hampir satu bulan umat muslim di seluruh dunia sedang menjalani ibadah wajib berpuasa di bulan Ramadan.
Sebagian besar orang tentu saja sudah mulai bingung mau menyiapkan menu sahur dan buka puasa apa lagi.
Biasanya para Moms sudah mulai kehabisan ide untuk menyediakan menu hidangan sahur dan buka puasa untuk para anggota keluarga mengingat puasa yang tersisa tinggal beberapa hari lagi.
Namun, di sisi lain ketika menyediakan hidangan Moms juga harus memperhatikan asupan gizi dan nutrisi yang terkandung di dalamnya.
Pasalnya jika makanan yang disediakan tidak mengandung gizi seimbang maka akan akan mendatangkan masalah kesehatan.
Makanan dapat dikatakan mengandung gizi seimbang apabila di dalamnya terdapat sayur dan buah yang cukup.
Namun, mungkin sebagian besar Moms sudah bosan mengonsumsi sayur.
Untuk mengatasi kebosanan tersebut Moms bisa mengonsumsi sayur dan buah tersebut dengan cara di jus.
Jus buah dan sayur tentu saja akan segar apabila dikonsumsi apalagi diminum saat buka puasa atau pun sahur Moms.
Rutin mengonsumsi jus sayur dan buah saat buka puasa dan sahur ternyata bisa mendatangkan manfaat luas biasa.
Menurut dr Benny Parulian melansir Tribunnews.com, Selain menjaga tubuh agar terhindar dari dehidrasi, kita juga akan merasa kenyang cukup lama.
dr Benny menjelaskan, selain memiliki kandungan kalori yang setara pada makanan berat, serat pada buah dan sayur yang tinggi akan bertahan dalam usus. Ini akan akan memengaruhi stabilitas kondisi perut.
Kemudian jus sayur dan buah juga dapat menjaga kebugaran pada tubuh.
Dimana kebutuhan tubuh akan vitamin, mineral, dan serat dapat terpenuhi.
"Karena jus sayur dan buah adalah zat baik yang berisikan banyak karbohidrat complex sehingga pencernaan dapat lebih cepat. Seharian lebih bertenaga. Biasanya sahur banyak makan tenaga cum sampai jam 7. Nah ini dengan konsumsi sayur dan buah energi terus hingga berbuka puasa," tutup dr. Benny.
Selain itu kandungan yang ada di jus sayur dan buah bisa membuat seseorang terbebas dari bau mulut akibat seharian berpuasa Moms.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR