Nakita.id - Happy Moms happy ramadan, ibu cerdas tahu tips mudah untuk tetap menjalin silaturahmi di tengah pandemi Covid-19.
Bulan suci ramadan akan segera berakhir dan berganti juga menyambut idulfitri.
Idulfitri di tahun ini tentu tak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya di mana banyak orang diharuskan untuk tetap tinggal di rumah guna menangkal penyebaran Covid-19.
Baca Juga: Happy Moms Happy Ramadan, Ternyata Begini Cara Mudah Mengatasi Lemas Saat Puasa di Bulan Ramadan
Covid-19 yang muncul sejak 2020 kemarin di Indonesia memang mengubah tatanan kehidupan masyarakat.
Salah satu yang cukup berdampak adalah tradisi silaturahmi saat lebaran.
Bahkan saat ini kebiasaan mudik juga dibatasi dan harus benar-benar dalam kondisi yang sehat.
Lalu bagaimana cara agar di bulan yang suci menjelang hari raya Idulfitri ini Moms tetap bisa menjalin silaturahmi dengan saudara dan kerabat dekat?
Berikut nakita.id kutip dari laman banjarmasinpost sederet tips yang bisa Moms contek dan dipraktikkan nanti saat lebaran tiba.
1. Pastikan tubuh dalam kondisi yang sehat
Jangan sampai Moms memaksakan untuk keluar rumah saat kondisi tubuh sedang tidak fit.
Usahakan tetap di rumah saja dan menghindari kerumunan jika Moms atau salah satu keluarga mengalami kondisi tubuh tidak stabil.
2. Memakai masker
Hal yang paling penting dan dianjurkan untuk selalu digunakan pada masa pandemi adalah masker.
Tetap gunakan masker setiap keluar dari rumah dan tidak asal melepasnya.
3. Gunakan peralatan makan sendiri
Jika Moms tidak terbiasa memisahkan peralatan makan, kini tak ada salahnya untuk lebih waspada.
Moms bisa coba menyisihkan dan membawa peralatan makan sendiri jika memang terpaksa harus pergi ke luar kota sekalipun.
Baca Juga: Happy Moms Happy Ramadan, Cegah Kulit Tangan Kering dengan Perawatan Super Mudah Ini
4. Batasi silaturahmi
Untuk meminimalisir kemungkinan jumlah orang yang datang berkunjung ke rumah dan menimbulkan kerumunan, ada baiknya untuk memberikan batasan.
Usahakan untuk tidak bergerombol lebih dari 5 orang saat datang bersilaturahmi.
5. Menghindari berjabat tangan
Saling berjabat tangan sudah menjadi satu hal yang tak lepas dari kebiasaan saat Idulfitri tiba.
Namun, di tengah pandemi Covid-19 seperti saat ini ada baiknya untuk menghindari berjabat tangan secara langsung.
Usahakan untuk tetap memberikan salam namun menghindari sentuhan.
6. Menerapkan jaga jarak
Menjaga jarak selama melakukan silaturahmi tetap harus Moms dan Dads lakukan meski hanya dengan kerabat dekat.
7. Mencuci tangan sesering mungkin
Usahakan untuk tetap menerapkan anjuran mencuci tangan dengan sabun sesering mungkin untuk meminimalisir penularan virus.
Menyediakan tempat mencuci tangan di depan rumah juga sabun bisa menjadi salah satu ide yang bisa Moms terapkan nanti.
Solusi lain agar tetap bisa menjaga silaturahmi dengan kerabat adalah dengan melakukan panggilan atau video call melalui telepon seluler.
Tips Masak Praktis dan Tetap Bergizi untuk Keluarga Tercinta, Moms yang Sibuk Bisa Coba Juga!
Source | : | Banjarmasinpost.co.id |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR