Nakita.id - Memasuki usia lanjut usia atau lansia, nutrisi harian tidak bisa terlewatkan.
Pasalnya melalui asupan nutrisi yang baik akan membantu lansia menjaga kebugaran tubuh agar tetap fit di usianya.
Kalau berbicara soal lansia, mungkin tidak jauh dari banyaknya aktivitas yang terbatas.
Alhasil lansia identik dengan kerentaan atau frailty karena punya riwayat jatuh, mengalami depresi, atau kerapuhan.
Selain itu, lansia juga kerap alami sarkopenia atau hilangnya massa serta fungsi otot rangka karena adanya penyakit komorbid seperti diabetes atau malnutrisi.
Seorang dokter spesialis penyakit dalam konsultan geriatri dr. Lazuardhi Dwipa, Sp.PD-KGer menegaskan bahwa 2 masalah tersebut tidak boleh dianggap wajar dan bisa dicegah serta diobati.
Pasalnya ketika kerentaan dan sarcopenia tidak diatasi dengan baik akan membuat lansia mudah jatuh, menngalami infeksi serta harus jalani perawatan inap, hingga alami disabilitas.
Dan untuk mencegahnya bisa dengan mengatur asupan makanan sehari-harinya karena berdasarkan data yang dipaparkan oleh dr. Lazuardhi ditunjukkan bahwa banyak lansia yang mengalami malnutrisi.
Lewat Ajang Bergengsi Pucuk Cool Jam 2024, Teh Pucuk Harum Antar Anak Indonesia 'Bawa Mimpi Sampai ke Pucuk'
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR