Misalnya anak suka bermain gitar, masukkan anak ke tempat les musik untuk mengasah permainan gitarnya.
Dan tentu saja untuk mengikut sertakan anak dalam les, Moms juga perlu memastikan bahwa waktu istirahat, bermain, dan makan anak tidak terganggu.
3. Eksplorasi di rumah
Saat di rumah, ajaklah anak untuk eksplorasi lebih banyak aktivitas di samping yang disukai Si Kecil saja.
"Jadi tidak terbatas dengan musik saja atau olahraga aja atau misalnya tentang sains aja," jelas Irma.
Melalui eksplorasi tersebut, Irma menyebutkan bahwa anak menjadi memiliki wawasan yang luas.
"Wawasan anak juga luas dan dia juga bisa menentukan sebetulnya dia berminat di arah mana. Karena kalau minat itu kan tergantung seberapa banyak informasi yang dia terima," jelas Irma.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR