Bahkan untuk mencegah efek kimia dari make up masuk ke kulit dan memengaruhi ASI, sayapun selalu tampil dengan muka polos tanpa riasan setelah selesai siaran.
Jadi kalau bisa dibilang standart penampilan menurun dari angka 9 ke 2.
Dua atau tiga hari seminggu, sepulangnya dari kantor saya masih harus mampir ke swalayan untuk membeli daging, sayur dan buah untuk kebutuhan Harvey.
Sehingga kadang–kadang saya baru bisa pulang kerumah sekitar jam 6 atau 7 malam.
Setelah lelah bekerja ditambah harus menghadapi kemacetan Jakarta, setibanya di rumah demi tidak kehilangan momen bersama anak, saya langsung mengambil alih tugas mengurus anak dari suster.
Sempat juga sih diprotes suami, karena saya kok kayaknya nggak sempat istirahat ketika di rumah, tapi rasanya lebih nggak tega kalau anak jadi lebih dekat sama susternya.
BACA JUGA :Konsumsi Jahe Setiap Hari Selama Satu Bulan, Lihat yang Terjadi
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Kusmiyati |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR