Nakita.id - Di masa pandemi Covid-19 ini, berbagai cara meningkatkan imun sangat dibutuhkan.
Tak hanya vitamin dan juga menjaga pola hidup bersih dan sehat, sejak dulu orang Indonesia percaya tentang ramuan alami yang terbuat dari tanaman obat.
Tak bisa dipungkiri, berbagai tanaman obat memang selalu dinilai ampuh mencegah dan mengobati berbagai penyakit.
Hal ini akhirnya mampu membantu masyarakat untuk menjaga imun tubuh saat pandemi.
Baca Juga: Ramuan JSR untuk Menurunkan Berat Badan Ini Ternyata Sangat Ampuh, Ini Cara Membuatnya
Salah satu ramuan yang kini populer dan kerap dibuat masyarakat adalah ramuan JSR (jurus sehat Rasulullah).
Ramuan JSR yang awalnya dipopulerkan oleh dokter sekaligus ustaz dr. Zaidul Akbar ini kini sangat dipercaya banyak orang.
Ini karena ramuannya memang ampuh untuk menambah imun lho Moms.
Selain menambah imun, ramuan JSR yang satu ini juga dipercaya membantu menurunkan berat badan?
Apa saja bahan-bahannya?
Mengutip dari Instagram Jurus Sehat Rasulullah, ada beberapa ramuan yang bisa Moms siapkan untuk membuat JSR guna meningkatkan imun.
1. Lemon, kunyit, madu
Ramuan lemon, kunyit, madu dipercaya mampu melunturkan lemak yang membandel pada tubuh.
Dalam laman Instagram-nya, ramuan ini sangat populer dipraktekkan masyarakat, terutama perempuan.
Mengutip dari Healthline, rupanya memang benar ramuan ini ampuh karena lemon berperan untuk menghancurkan lemak, sedangkan kunyit mampu membersihkan atau mendetox tubuh dari bakteri dan virus.
Tak hanya itu, kunyit juga bisa mencerahkan kulit, serta madu sebagai pelengkap juga punya manfaat yakni meningkatkan imun tubuh.
Caranya mudah, masukkan 1/2 buah lemon yang sudah dibagi ke dalam air hangat, kemudian peras bagian lemon yang lain ke dalam air hangat tersebut.
Tambahkan bubuk kunyit dan aduk hingga merata sampai tidak ada gumpalan.
Setelah diaduk rata, ramuan JSR anti corona ini bisa ditambahkan madu dan bisa dikonsumsi setiap pagi saat perut kosong untuk menurunkan berat badan.
2. Lemon, jahe, madu
Resep yang kedua yakni campuran lemon, jahe, madu.
Baca Juga: Ramuan JSR Anti Corona Ternyata Ampuh Jadi Resep Cepat Punya Anak
Dalam ramuan ini, jahe berperan untuk mempercepat proses detoksifikasi dan mampu mengatasi masalah pencernaan sehingga bisa melunturkan lemak.
Cara membuatnya juga mudah, hanya dengan memasukkan satu ruas jahe yang sudah digeprek ke air hangat dan ditambahkan perasan air lemon dan madu, Moms bisa menikmatinya setiap pagi agar tubuh langsing.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Instagram,Healthline |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR