Nakita.id - Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa perubahan gaya hidup seperti mengelola stres, menjaga gula darah, dan tidak merokok dapat mencegah kehilangan ingatan.
Tetapi, penelitian lain mengungkapkan faktor risiko potensial seseorang bisa kehilangan ingatan dipengaruhi golongan darah.
Penelitian tersebut dilakukan oleh National Institutes of Health dan Departemen Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan AS dan diterbitkan dalam jurnal Neurology.
Baca Juga: Waspada Orang dengan Golongan Darah Ini Lebih Disukai Nyamuk Untuk Digigit, Ini Penjelasannya
Dr. Mary Cushman dari University of Vermont College of Medicine di Burlington menemukan bahwa golongan darah AB memiliki potensi mengalami masalah memori yang menyebabkan demensia sebanyak 82 persen daripada golongan darah lainnya.
Mereka mencatat bahwa orang dengan golongan darah O memiliki risiko lebih rendah terkena penyakit jantung dan stroke.
Kedua penyakit ini merupakan faktor yang dapat meningkatkan risiko kehilangan memori dan demensia.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com,NHS |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR