Dinding Miss V melemah
Bagi perempuan yang memasuki masa menopouse, penting untuk berhubungan intim secara teratur.
Sebab, bila tidak bisa menyebabkan dinding pada Miss V melemah.
"Wanita yang lebih tua yang tidak melakukan hubungan intim lebih cenderung mengalami penipisan dan pengeringan jaringan," kata Dr. Streicher.
Dinding Miss V yang melemah bsia menyebabkan rasa yang tidak nyaman saat kembali berhubungan.
Baca Juga: Hubungan Intim Terasa Hambar Setelah Menikah Bertahun-tahun? Buat Suasana Ranjang Memanas dengan Ini
"Tanpa frekuensi hubungan intim yang teratur seiring bertambahnya usia, dinding Miss V Anda menipis dan dapat menyebabkan hubungan seks yang menyakitkan ketika Anda akhirnya kembali berhubungan," kata Cooper.
Mungkin mengeluarkan sedikit pelumasan
Miss V juga bisa mengalami kesulitan dilumasi ketika Moms mulai melakukan hubungan intim lagi.
Seperti penipisan dinding Miss V, ini terjadi seiring bertambahnya usia karena kurangnya hormon seperti estrogen.
"Jika Anda seorang wanita muda berusia 20 atau 30 tahun, mereka akan memiliki banyak estrogen di sekitarnya untuk memastikan jaringan-jaringan itu tetap sehat, elastis, dan dilumasi" ketika tidak berhubungan seks, kata Dr. Streicher.
"Jika Anda seseorang yang berusia 60 dan tidak memiliki estrogen, ia telah kehilangan bagian itu," imbuhnya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Reader's Digest |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR