Nakita.id - Agar tubuh semakin terlindungi dari virus corona, pemerintah terus menggalakkan program vaksin untuk masyarakat.
Bukan hanya sekali, setiap orang wajib mendapatkan dua dosis vaksin Covid-19.
Hal ini dilakukan untuk membangun antibodi agar tubuh bisa melawan virus corona.
Namun, tidak bisa dipungkiri usai mendapatkan vaksin Covid-19, Moms dan Dads akan mengalami beberapa efek samping.
Mungkin tidak semua orang mengalami, tapi Moms dan Dads perlu tahu bagaimana cara mengatasi efek samping setelah mendapatkan vaksin Covid-19 terutama dosis kedua.
Sebab, usut punya usut, Moms juga tidak bisa terhindar dari efek samping vaksin Covid-19 dosis kedua.
Namun, jangan buru-buru panik dengan efek samping Covid-19 dosis kedua.
Pasalnya, kemunculan reaksi tubuh usai vaksinasi merupakan hal umum yang ditimbulkan hampir semua jenis vaksin, termasuk vaksin Covid-19 dosis kedua.
Melansir dari dokumen Frequently Asked Question (FAQ) Seputar Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 diterangkan, bahwa reaksi yang mungkin terjadi setelah vaksinasi Covid-19 hampir sama dengan vaksin yang lain.
Beberapa gejala tersebut antara lain:
Reaksi lokal
Ini termasuk nyeri, kemerahan dan bengkak pada tempat suntikan.
Reaksi lokal lain yang berat, misalnya selulitis.
Reaksi sistemik
Ini termasuk demam, nyeri otot seluruh tubuh (myalgia), nyeri sendi (atralgia), badan lemas dan sakit kepala.
Reaksi lain
Ini termasuk reaksi alergi misalnya urtikaria (biduran) atau oedem (pembengkakan), reaksi anafilaksis, dan Syncope (pingsan).
Kemudian muncul pertanyaan, apa yang harus dilakukan jika tubuh mengalami reaksi efek samping tersebut usai menerima vaksin Covid-19 dosis kedua?
Seperti dikutip dari dokumen Frequently Asked Question (FAQ) Seputar Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19, disarankan bagi masyarakat apabila mengalami kejadian ikutan pasca vaksinasi (KIPI), untuk tetap tenang dan mengikuti petunjuk yang telah diberikan oleh petugas kesehatan di lokasi pemberian vaksin.
Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) merupakan semua kejadian medik yang terjadi setelah imunisasi.
Sesuai prosedur, setelah selesai divaksin, masyarakat akan diberikan kertas berisi informasi kontak yang bisa dihubungi jika mengalami KIPI.
Selain itu, setiap penerima vaksin juga diminta untuk menunggu di lokasi vaksinasi selama minimal 15 menit agar kondisinya tetap terpantau.
Tindakan yang dilakukan untuk mengatasi gejala reaksi usai Vaksin Covid-19 berbeda-beda, tergantung jenis efek samping apa yang muncul.
Jika terjadi reaksi ringan lokal usai vaksin Covid-19 seperti nyeri, bengkak dan kemerahan pada tempat suntikan vaksin, petugas kesehatan akan menganjurkan penerima vaksin untuk melakukan dua hal, yaitu:
- kompres dingin pada lokasi bekas suntikan
- minum obat paracetamol sesuai dosis.
Tetapi, jika muncul reaksi ringan sistemik seperti demam dan malaise usai vaksinasi, petugas kesehatan akan menganjurkan penerima vaksin akan menyuruh penerima vaksin untuk mengonsumsi air lebih banyak hingga obat paracetamol.
Berikut hal yang akan harus dilakukan untuk mengatasi reaksi ringan sistemik setelah vaksin Covid-19.
Baca Juga: Ibu Hamil Sudah Diizinkan Mendapat Vaksin Covid-19, Ini Efek Samping yang Akan Dirasakan
- minum air putih lebih banyak
- menggunakan pakaian yang nyaman
- kompres atau mandi air hangat
- minum obat paracetamol sesuai dosis
Sementara itu, mengutip dari kipi.covid19.go.id, beberapa orang dapat mengalami efek samping vaksin Covid-19 yang lebih kuat setelah mendapatkan dosis kedua. Namun, ada pula yang tidak mengalaminya.
Semua reaksi ini normal dan jika terjadi, akan hilang dengan sendirnya dalam beberapa hari, sebagaimana reaksi pada dosis pertama.
Jika mengalami efek samping vaksin Covid-19, penting untuk tetap tenang dan melaporkan ke petugas kesehatan melalui kontak yang tertera di kartu vaksinasi jika keluhan tak kunjung membaik.
Perlu diingat bahwa perlindungan optimal vaksin dari virus corona baru terbangun dua pekan setelah vaksinasi dosis kedua.
Setelah itu, berdasarkan laporan khusus, masih ada yang terinfeksi Covid-19, meski sangat jarang terjadi.
Gejala Covid-19 pada orang yang sudah menerima vaksin pun umumnya ringan, bahkan tidak mengalami gejala.
Oleh sebab itu, penting untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan.
(Artikel ini telah tayang di GridHype.ID dengan judul "Efek Samping Vaksin Covid-19 Dosis Kedua Bisa Jadi Lebih Kuat, Ini Hal yang Harus Kamu Lakukan Untuk Atasi Reaksi Tubuh Usai Vaksinasi")
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Gridhype.id,covid-19.go.id |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR