Biasanya, seseorang yang terpapar virus Covid-19 juga mengalami pegal-pegal pada tubuh.
Nyeri tenggorokan
Gejala lain dari seseorang yang terinfeksi Covid-19 adalah mengalami nyeri tenggorokan disertai batuk kering.
Batuk kering terjadi ketika seseorang batuk namun tidak mengeluarkan dahak dari saluran pernapasan.
Memang seseorang yang mengalami batuk kering belum tentu terinfeksi virus Covid-19.
Namun, bila batuk kering disertai dengan gejala lainnya, maka bisa saja jadi indikasi terpapar virus Covid-19.
Biasanya, saat seseorang terpapar Covid-19 mengalami batuk selama kurang lebih 19 hari.
Bahkan, beberapa laporan menunjukkan seseorang masih mengalami batuk meski sudah bebas dari virus Covid-19.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR