Nakita.id - Apa Moms suka makan buah nangka?
Buah nangka merupakan salah satu buah yang berasal dari India, namun menyebar ke daerah tropis seperti Indonesia.
Jadi, orang-orang tentunya sudah tidak asing lagi dengan buah yang satu ini.
Buah yang berwarna kuning tapi memiliki kulit berduri ini memilki nama latin Artocarpus heterophyllus yang ternyata menyimpan segudang nutrisi dan kandungan baik lainnya.
Dalam satu buah nangka terdapat vitamin C yang tentunya bagus untuk kesehatan tubuh kita.
Baca Juga: Moms, Yuk Kenali 4 Jenis Batuk Pada Anak dan Cara Meredakannya
Apalagi, di masa pandemi seperti sekarang ini, kita membutuhkan asupan vitamin C alami untuk meningkat sistem kekebalan tubuh.
Nah, kabar baiknya bukan hanya daging buahnya saja yang bermanfaat, tapi biji nangka juga sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita. Bahkan orang-orang zaman dahulu suka makan biji nangka karena rasanya enak dan mengenyangkan.
Tapi, kali ini, bukan dimakan begitu saja, Moms bisa mendapatkan manfaat biji nangka jiia mengolahnya menjadi air rebusan biji nangka.
Ya, melansir dari Livestrong, minum air rebusan biji nangka bisa mendatangkan sederet manfaat yang tentunya membuat Moms kegirangan!
Ini karena dalam biji nangka mengandung rendah kalori, protein, karbohidrat, lemak tak jenuh, dan berbagai vitamin lainnya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Livestrong,Style Craze |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR