Nakita.id - Wortel jadi salah satu jenis sayuran yang kerap digunakan untuk masakan masyarakat Tanah Air.
Selain mudah ditemukan, wortel juga cenderung memiliki harga terjangkau.
Wortel juga diketahui kaya akan nutrisi penting untuk tubuh.
Wortel sarat dengan beta-karoten, serat, antioksidan, kalsium dan beberapa vitamin dan mineral penting yang membantu meningkatkan penurunan berat badan, pencernaan, kesehatan mata, kesehatan kulit dan lain-lain.
Tapi tahukah Moms, memasukkan wortel ke dalam makanan sehari-hari juga bagus untuk jantung?
Kandungan betakaroten pada wortel yang menyebabkan warna wortel jadi oranye.
Selain itu, betakaroten pada makanan bisa diubah menjadi vitamin A pada tubuh.
Menurut para peneliti di University of Illinois, konversi antara betakaroten menjadi vitamin A ini mengurangi tingkat kolesterol jahat dalam darah.
Ini juga dapat membantu mencegah perkembangan aterosklerosis, yaitu ancaman utama terkait penyakit jantung di seluruh dunia.
Bagi yang belum tahu, penyakit kardiovaskular aterosklerosis pada dasarnya adalah akumulasi lemak dan kolesterol di arteri.
Namun, untuk mendapatkan manfaat kesehatan penuh dari makanan super ini, Moms memerlukan enzim aktif untuk memproduksi vitamin ini.
Para peneliti melakukan dua penelitian kepada manusia dan tikus untuk mengetahui efek betakaroten terhadap kesehatan jantung.
Dalam studi pertama, para peneliti mensurvei sampel darah dan DNA dari 767 orang dewasa muda yang sehat, yang berusia antara 18 dan 25 tahun.
Peneliti menemukan bahwa enzim yang disebut beta karoten oksigenase 1 (BCO1) bertanggung jawab atas konversi beta-karoten menjadi vitamin A dan memiliki hubungan dengan penurunan kadar kolesterol.
Sedangkan orang yang memiliki tingkat enzim beta karoten oksigenase rendah cenderung menghasilkan lebih sedikit vitamin A dan memiliki kadar kolesterol lebih tinggi.
"Orang yang memiliki varian genetik yang terkait dengan membuat enzim BCO1 lebih aktif memiliki kolesterol yang lebih rendah dalam darah mereka. Itu adalah pengamatan pertama kami," jelas Jaume Amengual, asisten profesor personalisasi nutrisi di Departemen Ilmu Pangan dan Nutrisi Manusia di University of Illinois.
Hal ini senada dengan yang ditunjukkan oleh hasil penelitian terhadap tikus.
Pada studi tikus ditemukan bahwa ketika para peneliti memberikan betakaroten pada tikus maka tikus cenderung memiliki kadar kolesterol rendah.
Wah ternyata manfaat wortel untuk menyehatkan jantung ternyata sudah terbukti secara ilmiah ya, Moms.
Baca Juga: Coba Mulai Sekarang! Hempaskan Uban dengan Modal Jus Wortel dan Bahan Alami Ini, Lihat Perubahannya
Mungkin Moms bertanya-tanya bagaimana resep mengolah wortel supaya tidak bosan itu-itu saja?
Bagi Moms yang menyukai minuman segar, Moms bisa mencoba resep detoks jeruk dan wortel.
Cara membuatnya sangat mudah, mula-mula siapkan bahan berupa dua buah wortel berukuran sedang dan dua buah jeruk.
Ambil airnya menggunakan juicer secara terpisah.
Kemudian masukkan sari wortel dan sari jeruk ke dalam blender.
Nyalakan blender supaya sari wortel dan sari jeruk tercampur dengan baik.
Moms bisa menambahkan bubuk jahe dan kunyit untuk memperkaya rasa.
Minuman detoks jeruk dan wortel siap disajikan.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Food NDTV |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR