Oleh sebab itu, Moms tak boleh meremehkan tingginya kadar kolesterol.
Selain melakukan pola hidup sehat dan memeriksaan kondisi kesehatan, Moms juga bisa menggunakan bahan alami untuk menurunkan kadar kolesterol.
Kadar kolesterol tak hanya bisa diturunkan melalui obat-obatan, tetapi juga bisa dilakukan dengan mengonsumsi bahan alami.
Salah satunya adalah bawang putih.
Jika biasanya hanya digunakan sebagai bahan masakan, siapa sangka bawang putih mampu menekan bahkan menurunkan kadar kolesterol.
Dilansir dari Live Strong, selain allicin, bawang putih juga mengandung senyawa lain seperti quercetin, sterol dan saponin yang mampu bekerjasama dengan tubuh untuk menjaga kesehatan.
Bawang putih juga mampu menurunkan sifat pembekuan darah.
Dilansir dari Verywell Health, dalam sebuah studi, bawang putih menjadi salah satu suplemen herbal yang paling banyak diminati karena dipercaya mampu menurunkan kadar kolesterol.
Rayakan Ultah ke-10, Beautyhaul Berikan Diskon Hingga 90% dari Puluhan Brand Kecantikan di Beautyhaul Mart 2024
Source | : | Healthline,live strong,Verywell Health |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR