Dirinya menjelaskan sama sekali tidak berniat mendoakan buruk untuk calon bayi Atta dan Aurel.
"Saya kan tulis di sana, 'Semoga anaknya gak lahir cacat ya', enggak ada saya mendoakan, mendoakan yang buruk enggak ada, bahkan saya positif," ujarnya.
Rupanya, Savas dan Umi Afif sudah berusaha menghubungi pihak Atta, namun baik dari pihak Atta maupun ibunya sama sekali tak ada tanggapan.
"Sebenarnya sih kita sudah chat manajer ibunya gitu, enggak dibalas, cuma dibaca," ujarnya.
"Sama saja dengan manajer Atta, atau nomer yang ada di Instagram Atta Halilintar itu, kita pernah chat, tapi enggak ada tanggapan sama sekali," sambungnya.
Hal ini membuat Savas nekat mengunggah unggahan tersebut, yang bertujuan untuk memancing Atta agar bersedia bertemu dan membahas utang.
"Jadi, gua selalu statement itu biar Atta tahu dan Atta mau bicara sama saya," kata Savas.
"Bahkan, saya membuka diri kalau seumpamanya Atta mau bicara langsung sama gua, enggak ada masalah," pungkasnya.
Duh, semoga masalah tersebut bisa cepat selesai ya, Moms.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Tribunnews.com,YouTube Intens Investigasi |
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR