Nakita.id - Kacang panggang jadi salah satu jenis camilan yang banyak dikonsumsi orang.
Beberapa kacang panggang dilengkapi dengan gula, garam, dan rempah-rempah.
Mungkin Moms bertanya-tanya, apakah kacang panggang baik untuk kesehatan?
Melansir Healthline, 130 gram kacang panggang mengandung karbohidrat 27 gram, serat 5 gram, protein 6 gram, dan kalium 6 persen dari RDI.
Kacang panggang juga mengandung berbagai unsur mikro yang dibutuhkan tubuh diantaranya seng, tembaga, selenium, dan thiamine.
Kacang-kacangan mengandung senyawa fitat yang bisa mengganggu penyerapan mineral.
Namun, memasak dan pengalengan bisa mengurangi kandungan fitat dari kacang panggang.
Berikut beberapa manfaat mengonsumsi kacang panggang untuk kesehatan:
Enak dan nyama
Kacang panggang memiliki aroma yang umumnya disukai banyak orang.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR