Wanita yang mengalami stres sedang selama kehamilan memiliki bayi berusia dua minggu dengan otak yang bekerja lebih cepat daripada bayi dari ibu tanpa stres yang sama, dan balita berusia dua tahun dengan skor perkembangan motorik dan mental yang lebih tinggi.
2. Apakah wanita hamil harus menjauhi makanan laut?
Faktanya, makan banyak ikan tinggi asam lemak omega-3 dan rendah merkuri selama kehamilan menghasilkan anak-anak yang lebih pintar.
Anak-anak yang ibunya makan setidaknya dua belas ons makanan laut seminggu selama kehamilan memiliki IQ verbal yang lebih tinggi, keterampilan sosial dan komunikasi yang lebih baik, dan keterampilan motorik yang unggul, menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal terkemuka.
Moms bisa konsumsi makananan seafood rendah merkuri dalam jumlah sedang agar bisa mendapatkan manfaat tersebut.
3. Apakah bisa memprediksi jenis kelamin janin melalui beberapa metode?
Faktanya, penelitian janin mengkonfirmasi beberapa cerita rakyat tentang cara membedakan jenis kelamin bayi.
Wanita yang mengalami morning sickness parah lebih mungkin memiliki anak perempuan, wanita yang memiliki nafsu makan besar ternyata lebih cenderung mengandung anak laki-laki, dan wanita yang mengandalkan mimpi atau perasaan memiliki peluang yang sangat bagus untuk menjadi benar.
Source | : | parents.com |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR