Pastinya Moms bertanya-tanya, lalu bagaimana cara mengatasi sertifikat vaksin yang tidak muncul di aplikasi PeduliLindungi?
Berikut ulasannya:
1. Menunggu proses input data peserta
Bila penyebabnya adalah proses input data peserta vaksinasi yang belum selesai, maka Moms harus meninggu proses input data hingga lengkap masuk ke sistem.
Jika data peserta sudah lengkap dan diterima oleh sistem satu data, maka secara otomatis sertifikat vaksin akan muncul di aplikasi PeduliLindungi.
2. Masukkan nomor HP yang sesuai saat mendaftar vaksin
Sangat penting bagi Moms mendaftarkan nomor HP yang bisa diberi pesan SMS.
Pastikan jangan sampai salah dalam memasukkan nomor HP ya, Moms.
3. Hubungi pihak call center PeduliLindungi
Bila Moms mendapati sertifikat vaksin tidak keluar meski sudah menggunakan 2 cara di atas, maka Moms bisa menghubungi call center PeduliLindungi di 199 ext 9.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR