Semakin banyak urin yang dikeluarkan maka semakin banyak juga bakteri yang dikeluarkan.
Mengosongkan kandung kemih
Usai berhubungan intim, Moms dan Dads sebaiknya mengosongkan kandung kemih dengan cara membuang urin.
Ini bisa membantu mengeluarkan bakteri-bakteri yang mungkin ada dalam organ reproduksi.
Mengosongkan kandung kemih setelah berhubungan intim bisa mencegah ISK (Infeksi Saluran Kemih).
Membersihkan organ reproduksi
Setelah berhubungan intim, Moms dan Dads sebaiknya membersihkan organ reproduksi.
Moms bisa membasuh organ kewanitaan menggunakan air hangat.
Untuk memaksimalkan pembersihan, Moms bisa menggunakan sabun yang lembut dan tidak beraroma.
Seka organ intim menggunakan air dari depan ke belakang, bukan sebaliknya.
Source | : | WebMD |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR