Nakita.id - Bejolan di ketiak bisa menjadi hal yang sangat umum dan disebabkan oleh kelenjar getah bening di bawah ketiak.
Beberapa benjolan di ketiak tidak boleh dibiarkan begitu saja, beberapa di antaranya mungkin memerlukan perawatan khusus.
Benjolan di ketiak mungkin mengindikasikan masalah kesehatan mendasar yang jauh lebih serius.
BACA JUGA: Menyerupai Jerawat, Ternyata ini Tanda Benjolan Karena Kanker Kulit
Benjolan pada ketiak memiliki ukuran dari sangat kecil hingga cukup besar, tekstur benjolan juga bervariasi sesuai dengan apa yang menyebabkanya.
Benjolan yang berubah ukuran secara bertahap atau yang tidak hilang bisa jadi gejala penyakit yang lebih serius seperti kanker payudara, limfoma dan leukimia.
Melansir dari medicalnewstoday berikut beberapa penyebab benjolan di ketiak.
- Pertumbuhan jaringan fibrosa yang lama - kelamaan dapat menyebabkan kanker.
BACA JUGA :Konsumsi Jus Tomat Selama 2 Bulan Setiap Hari, Hasilnya Mengejutkan
- Kista atau kantung yang berisi cairan.
- Reaksi alergi terhadap deodoran, antiperspirant, atau sabun.
- Infeksi virus dan bakteri.
- Pertumbuhan lemak (lipoma).
- Kanker payudara.
Beberapa orang mungkin mengalami rasa sakit dengan benjolan di ketiak tersebut, benjolan biasanya disebabkan oleh infeksi dan reaksi alergi, seperti infeksi pada getah bening.
BACA JUGA: Lakukan Pijat Kaki 5 Menit Sebelum Tidur, Rasakan Khasiatnya Untuk Tubuh!
Infeksi dapat menyebabkan gejala seperti berikut :
- Bengkak di seluruh getah baning di tubuh
- Demam
- Berkeringat di malam hari
Bagaimana caranya untuk mengetahui bahwa benjolan pada ketiak aman atau tidak?
Benjolan yang baru ditemukan pada tubuh bisa menyebabkan kekhawatiran, namun tidak semua benjolan itu berbahaya atau menyakitkan.
Jika menemukan benjolan di beberapa bagian tubuh sebaiknya segera pergi ke dokter.
Tanda peringatan yang mungkin menunjukkan benjolan ketiak yang lebih serius meliputi pembesaran bertahap, tidak ada rasa sakit serta benjolan tidak kunjung hilang. (*)
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | medicalnewstoday.com |
Penulis | : | Dian Noviana Ertanti |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR