Nakita.id - Selain identik sebagai hiasan dalam perayaan Halloween, labu kuning juga sering Moms olah dalam berbagai masakan.
Seperti sup labu, labu tumbuk, atau kue.
Juga, sering ditumis atau dikukus.
Namun tahukah Moms? Selain bisa diolah menjadi masakan enak, labu kuning ternyata juga menyimpan berbagai manfaat ajaib untuk kesehatan, lo.
Salah satunya adalah untuk mencegah kanker, Moms.
Wah, kira-kira manfaat kesehatan lainnya apa saja ya?
Agar Moms tidak penasaran lagi, merangkum dari KOMPAS.com (30/10/2021), berikut ada beberapa manfaat labu kuning untuk kesehatan yang harus Moms ketahui.
1. Meningkatkan Kesehatan Mata
Untuk Moms yang akhir-akhir ini memiliki masalah pada mata, mulai sekarang sering-seringlah mengonsumsi labu kuning.
Pasalnya, labu kuning memiliki kandungan vitamin C dan beta karoten yang dapat membantu mengurangi kemungkinan penglihatan yang buruk, Moms.
Selain itu, vitamin C-nya juga dapat membantu mencegah katarak, sehingga baik untuk meningkatkan kesehatan mata.
Baca Juga: Bawang Merah Superfood yang Banyak Manfaatnya! Bisa Menjaga Kesehatan Mata Lho
2. Meningkatkan Kesehatan Kulit
Selain mata, labu kuning juga dapat meningkatkan kesehatan kulit lo, Moms.
Kandungan beta karoten di dalamnya bermanfaat untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Sehingga, dapat meningkatkan penampilan atau kesehatan kulit Moms sendiri.
3. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Untuk Moms yang seringkali mengalami masalah jantung, cobalah untuk mengonsumsi labu kuning.
Banyaknya kandungan nutrisi seperti kalium, vitamin C, dan serat di dalamnya justru dapat meningkatkan kesehatan jantung, Moms.
Dengan mengonsumsinya setiap hari, tentu jantung Moms akan merasa lebih sehat dari sebelumnya.
Baca Juga: Sering Dianggap Lumrah, Ternyata Kebiasaan Makan Ini Bisa Sebabkan Penurunan Kesehatan Jantung
4. Menurunkan Berat Badan
Buat Moms yang sedang menjalankan program diet, konsumsi labu kuning bisa menjadi pilihan yang tepat lo.
Meski jumlah kalorinya sendiri di bawah 50 kalori, kandungan nutrisinya sangat banyak, Moms.
Tak hanya itu, labu kuning juga menjadi sumber serat yang baik sehingga dapat menekan nafsu makan.
5. Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Dilansir dari Healthline, kandungan beta karoten dan vitamin A di dalamnya justru dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Vitamin A-nya bermanfaat untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh dan membantu melawan infeksi.
Tak hanya itu, vitamin C-nya dapat meningkatkan produksi sel darah putih, membantu sel-sel kekebalan bekerja lebih efektif, dan membuat luka sembuh lebih cepat.
6. Pencegahan Kanker
Untuk Moms yang sampai sekarang masih berjuang melawan kanker, jangan lupa tambahkan labu ke dalam menu makanan ya.
Dilansir dari WebMD, selain kandungan vitamin dan mineral di dalamnya, labu kuning juga mengandung antioksidan, Moms.
Sebagai informasi, antioksidan ini memiliki peran penting dalam mengurangi stres oksifatif, sehingga dapat membantu pencegahan kanker, lo.
Baca Juga: Jangan Sampai Menyesal, Kandungan dalam Makanan Ini Ternyata Dapat Mencegah Kanker Payudara
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR