Salah satu bahan alami yang bisa digunakan adalah es batu.
Mungkin Moms akan bertanya-tanya, bagaimana bisa es batu menghilangkan jerawat?
Jawabannya, tentu bisa Moms, karena es batu memiliki efek mendinginkan dan menenangkan bagi kulit wajah.
Dengan es batu, rasa sakit akibat jerawat yang meradang pun bisa teratasi dengan mudah.
Melansir dari Tribunnews, berikut ini cara penggunaan es batu untuk mengobati jerawat:
1. Bungkus es batu di kain lap
Baca Juga: Cara Menghilangkan Jerawat Cepat Tak Melulu Harus Keluar Uang Banyak, Cukup dengan Bumbu Dapur Ini Wajah Dijamin Mulus Total Seperti Habis Perawatan Mahal
2. Gosok dengan lembut pada wajah
3. Lalu, tekan es batu pada jerawat sampai kulit Moms mati rasa.
4. Diamkan kulit hingga kering dengan sendirinya.
Dengan cara tersebut, dijamin jerawat yang sedang meradang bisa langsung teratasi dalam waktu singkat. Jangan lupa untuk mempraktikkannya di rumah ya, Moms!
,
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR