Nakita.id - Pasangan suami istri Lesti Kejora dan Rizky Billar seolah tak berhenti jadi sorotan.
Mulai dari pernikahan, hingga ketika Lesti Kejora melahirkan jadi buah bibir masyarakat.
Lesti Kejora menjadi salah satu artis yang resmi menjadi ibu di tahun 2021.
Ia melahirkan anak pertamanya melalui proses persalinan sesar pada 26 Desember lalu.
Lesti Kejora dan Rizky Billar dikaruniai anak laki-laki.
Anak tersebut diberi nama Muhammad Leslar Al Fatih Billar atau Baby L.
Belum lama ini pedangdut Inul Daratista terlihat menengok Baby L di rumah.
Inul turut membawa hadiah untuk bayi yang telah ia anggap sebagai cucu sendiri tersebut.
Ia memberikan pakaian branded.
Baca Juga: Mertua Inul Daratista Meninggal Dunia, Begini Ungkapan Cintanya Terhadap Ibu Adam Suseno
Tentu pakaian branded sangat cocok untuk Baby L dan bisa membuat penampilannya semakin trendi.
Pada momen itu Inul juga berbagi pengalaman mengenai melahirkan.
"Aku sesar dulu," kata Inul seperti dikutip Tribun Style dari YouTube Leslar Entertainment, Rabu 19 Januari 2022.
"Bunda sesar karena kepengen atau karena keadaan?," tanya Billar.
"Dua-duanya," jawab Inul.
Inul menyebut dulu putranya belum seharusnya lahir.
Namun karena kondisi yang mendesak maka harus dilahirkan lewat operasi sesar.
Hal tersebut juga dialami oleh Baby L.
"Ivan itu harusnya dua minggu belum lahiran karena dia sungsang," ungkap Inul.
"Sama, cuma bedanya dedek pengennya (lahiran) normal," sahut Billar.
Mendengar hal itu, Inul menjadi teringat pernah mewanti-wanti Lesti soal persalinan.
Pelantun lagu Buaya Buntung itu sempat melarang Lesti melahirkan secara normal.
Alasannya diungkapkan secara tersirat oleh Inul.
"Kan aku udah bilang, dedek enggak boleh (lahiran) normal.
Nanti kayak pintu Casablanca, ngerti enggak lo," jelas Inul.
Rizky Billar langsung menanggapi pernyataan Inul.
"Itu yang dibisikkin bunda kemarin," ujar Billar.
"Kemarin banyak yang kepo kan," timpal Lesti.
Artikel ini telah tayang di Tribun Style dengan judul "Baru Diungkap, Inul Daratista Sempat Larang Lesti Lahiran Normal: Nanti Kayak Pintu Casablanca"
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR