Bahkan, bisa membuat bayi menyukai rasa sayuran seiring waktu.
Maka dari itu, sering-seringlah mengonsumsi sayuran hijau termasuk bayam ya, Moms.
2. Buah Beri
Buah-buahan seperti buah beri sendiri kaya akan vitamin C.
Vitamin C untuk ibu menyusui sendiri berperan dalam pembentukan sistem imun pada bayi.
Juga, berperan dalam pembentukan tulang-tulang bayi
Sering-seringlah konsumsi bluberi, stroberi, raspberi, dan buah beri lainnya.
3. Daging Sapi
Moms harus tahu, daging sapi adalah salah satu makanan yang kaya zat besi.
Apabila zat besi rendah pada ibu menyusui, selain membuat energi menurun, produksi ASI juga menjadi lambat.
Maka dari itu, pastikan Moms sering-sering mengonsumsi daging sapi sebagai makanan kaya zat besi.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR