Tentu saja ini tidak lepas dari kiprahnya di dunia hiburan yang sudah berlangsung selama puluhan tahun.
Dorce Gamalama merupakan sosok senior yang dikagumi oleh artis sekaligus presenter Tanah Air.
Diketahui, Dorce Gamalama lahir pada 21 Juli 1963 di Solok, Sumatera Barat dengan nama Dedi Yuliardi Ashadi.
Melansir dari Tribun Seleb, ibunda Dorce bernama Dalifah yang merupakan seorang penjual beras.
Sementara sang ayah, Achmad berprofesi sebagai seorang tentara sekaligus pelukis.
Hanya saja, Dorce Gamalama sudah yatim piatu sejak usia 1 tahun karena orang tuanya meninggal dunia.
Dorce Gamalama kemudian diasuh oleh sang nenek.
Usia lima tahun, Dorce kemudian dirawat oleh bibinya dan pindah ke Jakarta.
Sejak kecil, bakat seni Dorce Gamalama disebut sudah terlihat.
Saat Dorce Gamalama berumur 20 tahun, ia kemudian melakukan operasi ganti kelamin.
Hal ini karena Dorce Gamalama merasa lebih cocok tampil sebagai seorang perempuan.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR