Nakita.id – Pola makan yang baik dan tepat sangat penting untuk diperhatikan.
Tak hanya baik untuk kesehatan tubuh, namun juga punya manfaat lainnya.
Pola makan yang tepat diketahui bisa membantu untuk mencegah kerutan di wajah.
Dalam penelitian terkait hubungan kulit dan pola makan terhadap 453 orang dari Australia, Yunani, dan Swedia, dijumpai sesuatu yang menarik.
Para peneliti menemukan bahwa pola makan sehat memang tidak dapat memperbaiki kerusakan yang disebabkan oleh paparan sinar matahari atau merokok.
Namun mengonsumsi makanan sehat tetap saja bermanfaat bagi kulit, terutama dalam mempertahankan kolagen sehingga laju kemunculan keriput bisa ditunda.
Nah, untuk kamu yang ingin mencoba mencegah kerutan pada kulit, kamu bisa mengonsumsi jenis makanan ini:
- Minyak zaitun
- Ikan
- Susu rendah lemak
- Air dan teh
- Buah dan sayur-sayuran
- Telur
- Kacang dan selai kacang, kacang polong
Selain itu, kamu juga disarankan mengurangi konsumsi jenis makanan berikut ini:
- Mentega
- Daging merah
- Kue manis dan kue kering
- Minuman bersoda
- Susu penuh lemak
- Margarin
- Kentang dan karbohidrat sederhana lain
Selain itu, berikut adalah empat cara dan pola makan yang bisa kamu tiru untuk mencegah kerutan.
1. Konsumsi lebih banyak sayur dan buah
Ketika peneliti Inggris memeriksa pola makanan dan kerutan wajah pada 4.025 wanita paruh baya, mereka menemukan bahwa makanan kaya vitamin C mengurangi risiko kerutan secara signifikan sebesar 36 persen.
Vitamin antioksidan ini dapat melindungi kulit dengan memberantas radikal bebas, molekul oksigen tidak stabil yang merusak kolagen.
Meningkatkan asupan vitamin C bisa didapatkan dengan mengonsumsi buah beri atau segelas jus jeruk saat sarapan, paprika merah dan jeruk bali merah saat makan siang, dan brokoli saat makan malam.
Penelitian lain menunjukkan bahwa semakin banyak produk sayur dan buah yang dikonsumsi, semakin rendah kemungkinannya kulit menjadi keriput lebih dini. Peluang berkerutnya kulit bahkan bisa turun hingga 36 % karena mengonsumsi sayuran dan buah kaya vitamin C setiap hari.
2. Makan salmon dan makanan yang mengandung omega-3
Ini meningkatkan asupan asam lemak omega-3 yang menurut para peneliti dapat mengurangi risiko kulit tampak tua sebesar 25 persen. Kacang kenari, minyak kanola, kapsul minyak ikan, dan biji rami juga merupakan sumber yang bagus.
3. Minum secangkir cokelat tanpa gula
Dalam sebuah penelitian, antioksidan yang disebut epicatechin dan catechin dalam kakao melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan meningkatkan sirkulasi ke sel-sel kulit.
4. Kurangi roti putih dan gula
Setiap peningkatan 50 gram dalam konsumsi karbohidrat harian dapat meningkatkan risiko keriput sebesar 28 persen, menurut penelitian di Inggris yang disebutkan sebelumnya.
Kaitannya mungkin dengan produk akhir glikasi lanjutan, yakni, molekul yang terbuat dari gula dan protein yang menyerang kolagen serta elastin, yang merupakan protein elastis yang membuat kulit tampak kencang.
Baca Juga: Kerutan Dijamin Hilang Lebih Cepat Tanpa Perawatan Dokter, Cukup Rutin Mengonsumsi Makanan Enak Ini
Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul "Pola Makan Ini Bisa Cegah Kerutan di Wajah"
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR