Pigmen antosianin sebagai obat telah menjadi bagian dari pengobatan tradisional selama berabad-abad dan digunakan sebagai obat untuk disfungsi hati, tekanan darah tinggi dan penyakit mata.
Kandungan antosianin juga dapat meningkatkan kesehatan otak.
Menurut sebuah penelitian di jurnal Molecules, anthocyanin juga dapat membantu fungsi kognitif, mungkin membantu menangkal penyakit Alzheimer.
4. Menyediakan Serat
Serat berperan besar dalam membantu fungsi tubuh berjalan dengan lancar melalui sistem pencernaan yang dapat membantu menghilangkan sembelit, ketidakteraturan, dan ketidaknyamanan.
Studi menunjukkan bahwa meningkatkan asupan serat dapat membantu dalam pencegahan penyakit jantung, stroke, tekanan darah tinggi, diabetes dan gangguan pencernaan seperti wasir, penyakit refluks gastroesofagus (GERD) dan divertikulitis.
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR