Nakita.id – Bintik-bintik berwarna putih menyerupai panu sering muncul di berbagi area kulit. Lantas, bagaimana menghilangkan panu di wajah anak?
Panu memang kerap ditemukan pada kulit anak-anak.
Kondisi ini sebenarnya tidak berbahaya dan tidak menular, namun Moms tentu ingin tahu apa sebenarnya panu ini berasal, bukan?
Melansir dari Cleveland Clinic, panu dalam istilah medis dikenal dengan nama Tinea Versikolor.
Kondisi kulit ini merupakan infeksi jamur yang menyebabkan kulit berubah warna.
Pertumbuhan jamur yang berlebihan menyebabkan bercak-bercak kecil pada kulit menjadi lebih terang atau lebih gelap daripada kulit di sekitarnya.
Bintik-bintik dapat tampak putih, merah muda, merah, coklat, cokelat muda, atau kuning.
Pada kulit yang lebih gelap, tinea versikolor tampak putih atau cokelat muda. Pada kulit yang lebih terang atau pucat, panu terlihat berwarna merah muda atau merah muda.
Beberapa bintik-bintik ini bisa menjadi bersisik dan kering bahkan seiring waktu mereka dapat menjadi lebih besar.
Terdapat sejumlah perawatan yang dapat menghilangkan panu di wajah anak. Panu biasanya dapat muncul di berbagai area seperti pipi, leher, dada, punggung, hingga lengan.
Panu normal terjadi pada banyak orang terutama pada saat cuaca panas dan lembap, sehingga mengeluarkan banyak keringat.
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR