Nakita.id - Pernahkah Moms mengalami batuk-batuk yang sangat mengganggu di pagi hari.
Apalagi biasanya kondisi ini terjadi berturut-turut setiap hari.
Batuk-batuk tersebut akhirnya jadi mengganggu rutinitas pagi kita
Melansir dari Medical news today, berikut sejumlah penyebab batuk di pagi hari dan cara mengatasinya.
1. Post nasal drip
Post nasal drip atau yang sering disingkat PND adalah mengalirnya ingus atau cairan dari hidung ke tenggorokan.
Penyebabnya ada banyak, misalnya seperti flu, alergi, radang tenggorokan, batuk kronis dan berbagai gangguan kesehatan di paru.
Gejalanya bisa muncul di pagi hari setelah bangun tidur.
Untuk mengatasinya, cobalah bisa minum banyak air putih, tidur di kamar dengan humidifier, dan posisi tidur dengan kepala lebih tinggi dari tubuh.
Baca Juga: Obat Batuk untuk Covid Omicron, Bisa Pakai Bahan Alami yang Ada di Rumah Ini, Sama Manjurnya dengan Obat Dokter
2. Asma
Asma adalah kondisi dimana kita kesulitan bernapas.
Pada beberapa kasus, asma bisa menyebabkan batuk di pagi hari yang bisa membangunkan tidur.
Penyebabnya adalah peradangan dan pembengkakan kronis di saluran napas.
Untuk mengatasinya, hindari area berdebu dan kondisi suhu kamar yang terlalu dingin, serta selalu siapkan inhaler.
3. Sindrom mulut kering
Sindom ini bisa terjadi di malam hari, penyebabnya bisa karena kurang minum, tidur di kamar yang terlalu kering atau tidur dengan mulut terbuka.
Hal ini menyebabkan tenggorokan jadi kering dan gatal sehingga memicu batuk dan rasa terbakar di pangkal tenggorokan.
Untuk mengatasinya, minumlah air sebelum tidur dan setelah bangun pagi.
Baca Juga: Udah Habis Obat Sirup Sampai Puluhan Botol Tapi Gak Mempan, Batuk Berdahak Justru Sembuh Cuma Pakai Bahan yang Ada di Dapur Ini
4. Asam lambung
Ketika asam lambung menyerang, asam dari saluran cerna akan naik ke esofagus dan menyebabkan sensasi heartburn atau dada terbakar.
Tidur dengan kondisi asam lambung yang kambuh, kemungkinan kita akan terserang batuk kronis dan sulit menelan di pagi hari.
Untuk mengatasinya, hindari mengonsumsi makanan minuman yang mengandung asam sebelum tidur, serta tidurlah dengan posisi kepala lebih tinggi.
5. Bronkitis
Bronkitis adalah peradangan pada bronkus, yakni pipa tempat mengalirnya udara ke paru-paru.
Apabila penyakit ini kambuh, maka akan timbul berbagai gejala seperti batuk kronis, pusing, bersin-bersin, hidung berair, dan masih banyak lagi.
Untuk mengatasinya hindari rokok dan minumlah antibiotik untuk meredakan peradangan.
Nah Moms, itulah penyebab batuk-batuk di pagi hari, kalau tak kunjung sembuh segera periksa ke dokter ya!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR