Nakita.id - Sering ditanyakan para orangtua, apakah anak sulit BAB itu berbahaya?
Moms harus tahu, anak sangat rentan mengalami masalah kesehatan.
Salah satunya terjadi pada sistem pencernaan, dimana anak kerap kesulitan untuk BAB (buang air besar).
Masalah ini tentu sering Moms hadapi, terutama pada saat peralihan konsistensi makanan.
Mulai dari 6 bulan pertama kehidupan, dimana anak harus diberi ASI.
Kemudian, pada 6 bulan berikutnya, anak sudah harus diberi MPASI dimana terjadi perubahan konsistensi menjadi lebih padat secara bertahap.
Lalu, pada usia 1 tahun ke atas, anak sudah harus bisa makan makanan keluarga.
Dalam satu periode tersebut, ada masanya dimana anak akan mengalami kesulitan untuk mengonsumsi serat.
Sehingga, hal ini dapat menimbulkan gangguan BAB pada anak itu sendiri.
Baca Juga: Ciri-ciri Sembelit pada Anak Perlu Diketahui Sedari Dini, Terasa Sakit saat BAB Jadi Salah Satunya
Lantas, apakah anak sulit BAB itu berbahaya?
dr. Eko Kristanto Kunta Adjie, Sp.A, dokter spesialis anak di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, dengan tegas mengatakan bahwa anak sulit BAB itu berbahaya.
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR