Nakita.id - Suasana lebaran rasanya tak lengkap tanpa acara bersilaturahmi dengan mengunjungi rumah tetangga.
Oleh karenanya, penting sekali untuk menjaga rumah tetap bersih dan wangi supaya tamu yang datang jadi betah.
Namun tanpa kita sadari, setiap perabotan, makanan, atau bahkan energi yang kita keluarkan, menyumbangkan bau tak sedap untuk rumah.
Ketika baunya sudah mulai menyebar tentu sangat mengganggu kenyamanan orang-orang di rumah.
Dikhawatirkan vlbau tak sedap tersebut akan membawa bakteri sumber penyakit.
Melansir dari Kompas, berikut cara membuat rumah kita tetap wangi sepanjang hari.
1. Singkirkan sumber bau terlebih dahulu
Sebelum kita menggunakan pewangi ruangan, ada baiknya singkirkan terlebih dahulu sumber bau tersebut.
Cari sumber bau, biasanya bau tak sedap berasal dari area dengan kelembapan yang tinggi (seperti kamar mandi atau dapur).
Baca Juga: Jangan Sampai Telat Tahu, Bukan Jebakan atau Racun, Ternyata Bahan Makanan Inilah yang Ampuh Mengusir Tikus Sekaligus Buat Rumah Wangi dan Segar
2. Hilangkan kelembapan
Cara menghilangkan bau apek akibat ruangan yang lembab adalah dengan membiarkan udara masuk ke ruangan.
Buka semua jendela dan pintu agar udara dapat masuk.
Namun setelahnya jangan lupa pintu dan jendela ditutup, sebab lingkungan yang terlalu kering dapat merusak barang-barang.
Apabila ruangan tersebut tidak memiliki akses ke ruang terbuka, kita bisa membeli dehumidifier.
3. Keringkan barang yang lembap
Handuk basah sebaiknya dikeringkan di tempat terbuka yang cerah.
Pastikan juga pakaian yang dicuci benar-benar kering sebelum disimpan untuk mencegah bau apek di lemari.
Kemudian, pastikan lap dapur kering dan bersih dan peras spon cuci piring sampai airnya hilang.
Baca Juga: 5 Tips Menghilangkan Bau Apek pada Lemari Pakaian, Emak-emak Dijamin Syok Setelah Lihat Hasilnya
4. Bersihkan barang yang berbau tidak sedap
Barang-barang dan ruangan tertentu di rumah bisa jadi sumber bau, begini cara membersihkannya.
- Karpet dan kasur: taburkan soda kue (yang memiliki sifat penghilang bau alami) dan biarkan selama beberapa jam lalu bersihkan dengan vacum cleaneri.
- Gorden dan seprai: cuci sesering mungkin, bagi kain yang tidak bisa dicuci, semprotkan pewangi kain alami yang dibuat dengan campuran cuka putih (sekitar 1 sendok teh) dan air (sekitar 450ml).
- Sampah dapur: bersihkan tempat sampah secara teratur dibiarkan semalaman dalam rumah.
- Kulkas: bersihkan rak dan singkirkan bahan makanan kedaluwarsa setiap minggu.
- Toilet: Tinggalkan semangkuk soda kue di dekat toilet untuk menyerap bau dan ganti setiap bulan.
- Wastafel dapur dan saluran pembuangan kamar mandi: tuangkan air panas dan cuka ke saluran pembuangan untuk menghilangkan kotoran dan minyak yang membandel.
- Lemari sepatu: Taburkan baking soda ke sepatu yang bau, biarkan sebentar dan gunakan koran untuk menyerap kotorannya.
Baca Juga: Tanpa Pengharum Ruangan! Rumah Bisa Wangi di Hari Raya Idul Fitri Hanya dengan Bahan Alami Ini
5. Gunakan pewangi ruangan alami
Setelah menghilangkan bau tidak sedap, kita dapat membuat rumah tetap wangi seharian dengan pewangi ruangan.
Aroma yang harum juga dapat membantu memperbaiki suasana hati dan menghilangkan stres.
Namun ada baiknya kita menjauhi wewangian yang mengandung bahan kimia keras, karena berbahaya untuk pernapasan.
Cobalah menggunakan pewangi dari bahan alami untuk mengharumkan rumah.
Pilihlah aroma alami dari bunga dan daun untuk memberi suasana sejuk dan santai.
Aroma jeruk juga sangat bagus untuk menciptakan ruangan yang lebih menyegarkan.
Apabila ingin lebih wangi bisa memakai minyak esensial.
Pilih minyak esensial yang berasal dari tumbuhan dan aroma alami lainnya.
Artikel ini telah tayang di Parapuan dengan judul "Mencium Bau Tak Sedap di Rumah? Ini Cara Agar Rumah Selalu Wangi"
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR