2. Konsumsi minuman bersoda dan kafein
Sebelum tidur, jangan biarkan anak mengonsumsi minuman bersoda dan minuman berkafein.
Mengapa begitu?
Melansir dari WebMD, ternyata minuman jenis ini bersifat diuretik.
Artinya, ia menstimulasi tubuh untuk memproduksi lebih banyak urin.
Ini penting untuk dihindari apalagi mengingat kandung kemih anak masih dalam tahap perkembangan.
Kandung kemih anak belum mampu untuk menampung urin yang banyak sehingga rentan mengompol.
Pada dasarnya, konsumsi minuman bersoda dan kafein untuk sehari-hari juga sebaiknya dihindari.
Jangan sampai anak mengonsumsi terlalu sering kedua jenis minuman ini.
Kandungan gula pada minuman bersoda meningkatkan risiko penyakit gula pada anak dan masalah pada gigi.
Selain itu, menurut Family Doctor, minuman berkafein bisa memengaruhi tekanan darahnya yang kemudian juga turut memengaurhi siklus tidurnya.
Apa Itu Silent Treatment? Kebiasaan Revand Narya yang Membuatnya Digugat Cerai Istri
Source | : | WebMD,Cleveland Clinic,Family Doctor,Pregnancy Birth and Baby |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR