1. Jadwal
Sudahkah Si Kecil memiliki jadwal makan yang sesuai? Berapa jarak waktu untuk sarapan, makan siang, dan makan malam? Jawaban dari pertanyaan-pertanyaan tersebut harus dijadikan pedoman untuk aturan makan anak.
Tak hanya santapan utama saja, jadwal pemberian camilan anak juga penting untuk ditentukan.
"Setelah itu (santapan utama), kapan anak harus diberikan camilan, itu penting untuk ditentukan jadwalnya," jelas dokter spesialis anak yang aktif di Rumah Sakit Pusat Angkatan Udara dr. S. Hardjolukito, Yogyakarta ini.
Seperti yang kita ketahui, camilan juga penting diberikan pada anak untuk mencegah lapar sebelum waktu makan.
2. Lingkungan
Dari penjelasan dr. Citra, fenomena makan tanah sering kali juga ditemukan pada anak yang tinggal di lingkungan yang kumuh.
Salah satu pencegahan yang bisa dilakukan untuk mencegah kebiasaan anak makan tanah adalah dengan memerhatikan lingkungan sekitar.
Tidak hanya dari kebersihannya saja yang perlu diperhatikan, namun apakah Moms dan Dads selama ini sudah membentuk suasana makan yang menyenangkan bagi anak atau belum, juga perlu diperhatikan.
Dengan begitu, anak jauh lebih nyaman saat makan, terutama saat bersama Moms dan Dads.
"Selain itu, pastikan memberikan anak makanan itu bukan sebagai hadiah," kata dr. Citra.
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR