Nakita.id - Memutihkan gigi tak perlu ke dokter gigi, Moms cukup gunakan garam.
Gigi putih dan bersih merupakan dambaan banyak orang.
Pasalnya, gigi yang putih dan bersih dapat meningkatkan kepercayaan diri saat berbicara di depan orang.
Sayangnya, tidak semua orang memiliki gigi yang putih dan bersih. Alhasil, perawatan seperti veneer gigi pun sangat digemari saat ini.
Sebab, hanya dalam waktu yang terbilang singkat, Moms bisa mendapatkan gigi putih idaman.
Namun, biaya veneer gigi tentu tidaklah sedikit. Moms perlu mengeluarkan kocek yang cukup dalam untuk melakukan perawatannya.
Tapi, jika Moms tidak punya budget untuk itu, tenang saja.
Nakita.id punya beberapa tips mudah untuk memutihkan gigi dengan bahan alami seperti garam, lo.
Penasaran caranya seperti apa?
Baca Juga: Menaburkan Garam ke Rambut Bisa Buat Uban Hilang dalam Semalam, Tak Percaya?
Melansir dari RxDx, Moms bisa menggunakan garam untuk memutihkan gigi secara alami.
Namun, untuk mendapatkan hasil yang maksimal, selain garam, Moms juga membutuhkan bahan lain, seperti stroberi dan baking soda.
Dalam hal ini, vitamin C dalam stroberi dapat membantu pemecahan plak, sehingga bisa menghasilkan gigi lebih putih.
Selain itu, adanya katalis yang dikenal sebagai korosif malat dalam stroberi, menjadikannya penghilang noda gigi yang normal.
Sementara itu, garam berfungsi sebagai scrub untuk mengevakuasi kotoran yang menyebabkan noda.
Cara menggunakan
Campurkan 2/3 stroberi besar yang telah dihancurkan dengan sesendok teh baking soda dan perasan garam laut.
Gunakan handuk kertas untuk mengeringkan gigi dan oleskan campuran tersebut dengan sikat gigi.
Biarkan selama sekitar 5 menit, dan setelah itu bilas mulut dengan air.
Lakukan cara tersebut setiap malam agar hasilnya lebih efektif.
Selain, cara tersebut, Moms juga bisa menaburkan perasan garam laut pada pasta gigi.
Ya, garam laut telah lama dikenal karena sifat pemurnian dan pengelupasannya yang luar biasa.
Tak heran jika garam laut dianggap sebagai solusi yang sangat efektif untuk mengontrol kekuningan atau perubahan warna gigi.
Cara menggunakan
Moms hanya perlu menaburkan pasta gigi biasa dengan sedikit garam sebelum menyikat.
Di sisi lain, Moms juga bisa menyikat gigi hanya dengan garam satu kali secara konsisten untuk mendapatkan gigi yang lebih putih.
Wah, menarik sekali ya, Moms?
Untuk cara menggunakan garam untuk memutihkan gigi, cek halaman 2. (*)
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR