Nakita.id - Tak disangka, beberapa makanan ini ternyata bisa berdampak buruk pada kulit.
Memiliki kulit yang sehat tentu menjadi dambaan setiap orang.
Bukan cuma wanita, saat ini, banyak juga kaum pria yang menginginkan hal tersebut.
Bahkan, saking inginnya punya kulit yang sehat, tak sedikit yang melakukan beragam cara.
Mulai dari menggunakan produk skincare hingga perawatan di klinik kecantikan.
Namun, tahukah Moms, sehat atau tidaknya kulit ternyata juga dipengaruhi oleh makanan yang kita konsumsi sehari-hari, lo.
Jangan sampai Moms mengonsumsi makanan yang sembarangan.
Sebab, ada beberapa makanan sehari-hari yang menjadi favorit kebanyakan orang, namun rupanya dapat berdampak buruk pada kulit.
Wah, apa saja, ya?
Melansir dari Live Strong, berikut ini beberapa makanan kesukaan banyak orang yang dapat berdampak buruk pada kulit.
Permen
Sesekali makan permen memang tidak masalah, Moms. Namun, apabila Moms mengonsumsinya setiap minggu, maka kebiasaan ini pun dapat mengganggu kesehatan kulit.
Alasannya karena permen bisa meningkatkan gula darah.
Menurut Dr. Zeichner, ketika hal tersebut terjadi, tubuh akan melepaskan tingkat hormon insulin yang lebih tinggi, yang kemudian mengaktifkan kelenjar minyak.
Masalahnya, jika kelenjar minyak berlebihan, maka Moms pun lebih rentan terkena jerawat.
Susu
Perlu Moms ketahui kalau susu dan produk olahannya juga dapat merangsang hormon IGF-1.
Seperti halnya permen, produk susu juga dapat memperburuk jerawat bagi sebagian orang.
"Kami belum yakin mengapa itu tidak memengaruhi semua orang, tetapi penelitian saat ini, tampaknya menyimpulkan bahwa produk susu tertentu adalah pemicu jerawat yang lebih besar daripada yang lain," kata Christina Mandolfo, RDN, dan Meg Hagar, RDN.
Dr. Zeichner juga menyebut kalau susu sapi, terutama susu skim, berkaitan dengan jerawat. Namun, mekanisme sebab akibatnya masih menjadi perdebatan.
"Tidak jelas apakah itu karena hormon yang ditransfer ke susu dari sapi menyusui atau apakah itu karena kadar gula tinggi yang ditemukan dalam susu skim," sambungnya.
Roti tawar putih
Roti tawar putih dianggap sebagai karbohidrat olahan. Itu berarti roti tawar putih dipecah, dicerna, dan diserap dengan cepat, sehingga dapat menyebabkan gula darah meroket.
Peningkatan kadar gula darah ini mendorong timbulnya jerawat dan berkontribusi pada glikasi kolagen, yang merupakan proses yang menyebabkan serat kolagen mengeras dan retak.
Nasi putih
Mirip dengan roti tawar putih, nasi putih adalah biji-bijian olahan dan memiliki indeks glikemik tinggi. Atau, dengan kata lain, dapat menyebabkan gula darah naik tajam.
Lonjakan gula darah inilah yang memicu serangkaian peristiwa yang pada akhirnya mengaktifkan kelenjar minyak penghasil jerawat. Makanan tinggi glikemik seperti nasi putih juga dikaitkan dengan peningkatan risiko diabetes tipe 2.
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR