Nakita.id - Mendekati hari kelahiran sang buah hati, perasaan para Moms pasti campur aduk.
Ada yang menyambutnya dengan suka cita dan penuh kebahagiaan.
Di sisi lain ada juga para Moms yang dipenuhi perasaan cemas dan khawatir berlebihan.
Sesekali mungkin akan muncul pertanyaan seperti, apakah kita sudah siap menjadi orang tua?
Ayoe Soetomo, M.Psi., Psikolog. Psikolog Anak, Remaja, dan Keluarga di TigaGenerasi, mengatakan bahwa perasaan ini sebetulnya wajar.
Namun, jangan biarkan perasaan ini terus berlarut-larut menghantui diri kita.
"Pertama-tama yang perlu diketahui adalah apa yang membuat kita ragu dan merasa belum siap menjadi orang tua," katanya dalam wawancara bersama Nakita.id, Selasa (14/6/2022).
"Kenali dulu penyebabnya baru kita bisa melakukan analisa," lajutnya.
Nah Moms, berikut tips mengatasi perasaan belum siap menjadi orang tua baru.
1. Kenali sumber ketakutan kita
"Ada ketakutan-ketakutan yang dibangun oleh diri kita sendiri dan tidak berdasar," kata Ayoe.
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR