Dalam penelitian tersebut, menemukan hubungan antara kadar vitamin D3 dan hidrasi stratum korneum atau lapisan permukaan kulit.
Ini berarti vitamin mempengaruhi kesehatan kulit.
Seperti yang Moms tahu, vitamin D memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang membantu melindungi sel-sel kulit.
Sekaligus vitamin D memainkan peran penting dalam kesehatan tiroid karena membantu mengatur produksi hormon tiroid.
Hormon tiroid ini memainkan peran kunci dalam menjaga rambut, kulit, dan kuku awet muda.
Dokter kulit bersertifikat dan ahli perawatan rambut Raechele Cochran Gathers, M.D., juga mengatakan bahwa vitamin D sangat penting untuk folikel rambut.
Vitamin D adalah salah satu vitamin yang larut dalam lemak yang dibutuhkan untuk memelihara dan menciptakan folikel rambut yang berfungsi untuk pertumbuhan rambut yang sehat.
Lantas, bagaimana memastikan tubuh mendapatkan asupan vitamin D yang cukup agar tidak memiliki kulit kering?
Banyak orang yang masih tidak mencukupi atau kekurangan vitamin D sama sekali.
Cara terbaik untuk mengetahui apakah tubuh kekurangan D adalah melakukan tes 25-hidroksivitamin D atau dikenal dengan tes 25(OH)D di laboratorium.
Kadar normal vitamin D dalam tubuh adalah sekitar adalah 50 ng/ml. Tetapi, cukup sulit untuk melewati ambang tersebut atau mempertahankannya tanpa suplementasi vitamin D.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR