Tidak hanya terbatas pada bepergian lewat udara, air maupun daratan, Menko Marinves tersebut juga mewajibkan masyarakat yang bekerja di kantoran dan masuk ke dalam mall juga harus memiliki vaksin booster.
Vaksinasi booster ini diwajibkan oleh pemerintah melalui menteri Luhut setelah melihat adanya peningkatan tren penyebaran Covid-19 di Indonesia.
Tak sampai disitu saja, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi selaku Koordinator PPKM Jawa-Bali Luhut Binsar Pandjaitan akan semakin memperketat perbatasan di beberapa daerah di Jawa dan Bali.
"Pemerintah akan kembali menerapkan kebijakan insentif dan disinsentif dengan kembali mengubah dan memberlakukan persyaratan vaksinasi booster sebagai syarat mobilitas masyarakat ke area publik.
Selain itu, pemerintah juga akan kembali menerapkan persyaratan vaksinasi booster sebagai syarat perjalanan baik udara, darat, maupun laut, yang akan dilakukan maksimal dua minggu lagi.
Untuk mendorong vaksinasi booster, syarat perjalanan dan masuk tempat umum seperti mall dan perkantoran, akan diubah jadi vaksinasi booster.
Sentra vaksinasi di berbagai tempat, seperti bandara, stasiun kereta, terminal, dan pusat perbelanjaan juga akan diaktifkan kembali untuk memudahkan masyarakat mengakses vaksinasi.
Untuk itu, dari lubuk hati yang paling dalam, saya memohon kepada masyarakat yang belum melakukan vaksinasi lengkap sampai booster untuk dapat segera mendatangi gerai-gerai vaksinasi yang sudah ada, demi kebaikan kita bersama dalam menghadapi pandemi dan pemulihan ekonomi yang masih berjalan saat ini," kata Luhut Binsar Pandjaitan pada Senin (04/07).
Hal inilah yang akhirnya membuat masyarakat yang belum vaksin booster mencari lokasi vaksin booster Jakarta.
Sayangnya Nakita hanya menemukan lokasi vaksin booster Jakarta Barat, berikut daerahnya yang bisa Moms datangi.
Mal Ciputra
Melebarkan Sayap Hingga Mancanegara, Natasha Rizky Gelar Exhibition Perdana di Jepang
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR