"Pokoknya ada sesuatu yang nggak perlu aku sebutin di sini karena privasi juga," kata Nathalie.
Sebelumnya, warganet menduga bahwa salah satu alasan utama Nathalie Holscher menggugat cerai Sule adalah ketidakakurannya bersama putri Sule, Putri Delina.
Namun, saat ditanyai Nathalie Holscher enggan mengonfirmasi.
"Kalau itu kan media aja yang menggoreng kan jadinya rame. Kalau misalkan aku untuk Putri Del ina hanya mengklarifikasi, nggak ada niatan lain," ujarnya.
Ia juga mengatakan bahwa saat ini hubungannya dengan PutDel baik-baik saja.
Lalu, bagaimana dengan tanggapan Sule mengenai gugatan yang dilayangkan padanya dari Nathalie?
"Nanti langsung ke lawyer aja ya, kan saya udah ada lawyer. Biar saya gak banyak bicara," ujar Sule pada media sambil buru-buru pergi.
Sampai saat ini, Nathalie Holscher mengaku memperbolehkan Sule dan putra putrinya bertemu dengan Adzam Adriansyah Sutisna, anak Nathalie dengan Sule.
Ia tak membatasi Sule jika ingin bertemu dengan Adzam.
"Prinsip aku walaupun akang atau anak-anaknya mau ketemu Adzam silakan, pintu terbuka lebar untuk mereka. Rencananya akang mau bertemu hari ini di luar," kata Nathalie.
Melansir dari Tribunnews, Nathalie mengatakan bahwa Sule akan tetap berkewajiban untuk menafkahi sang putra tersebut sebanyak Rp 25 juta perbulan.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR