- Dimana kita tinggal, dimana ayah bayinya, riwayat kehamilan dan kondisi anak-anak
- Kesehatan fisik dan mental serta riwayat pengobatan sebelumnya jika ada
- Riwayat penyakit dalam keluarga apakah ibu hamil merokok, minum alkohol, atau menggunakan narkoba
- Pekerjaan suami/istri, adakah kemungkinan KDRT, atau pemotongan alat kelamin perempuan (FGM)
- Dan apakah Moms memiliki dukungan dari luar, seperti dari suami dan keluarga inti
Setelah itu, Moms juga akan menjalani tes saat pertama kali melakukan pemeriksaan di bidan.
Di awal pertemuan, bidan biasanya akan mengukur tinggi badan Moms dan dilanjutkan dengan mengukur tekanan darah dan melakukan tes darah.
Pada pemeriksaan pertama, bidan biasanya akan menginfokan kepada Moms seputar tumbuh kembang janin selama di dalam kandungan.
Selain itu, bidan juga akan meminta Moms untuk menjalani pola hidup sehat selama masa kehamilan.
Mulai dari makan-makanan yang sehat dan bergizi hingga menjalani olahraga yang aman untuk ibu hamil.
Di akhir pertemuan, bidan akan memberikan catatan kehamilan yang berfungsi untuk mencatat perkembangan ibu hamil dan bayi.
Baca Juga: Rincian Biaya Cek HB Ibu Hamil di Bidan, Sudah Tahu Belum Moms?
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR