Pengobatan rumahan yang paling ampuh untuk mengatasi pilek pada bayi adalah ASI. ASI menjadi obat untuk menyembuhkan setiap penyakit.
Terutama pada bayi di bawah 6 bulan, air susu ibu merupakan satu-satunya nutrisi yang baik untuk mereka.
Selain itu, memperbanyak cairan juga bisa mencegah dehidrasi pada bayi karena demam saat pilek.
Terus berikan ASI karena membantu membangun kekebalan dan melawan infeksi selama enam bulan pertama bayi.
Bahkan, jika memasukkan 1-2 tetes ASI ke setiap lubang hidung, hal ini bisa membantu meredakan hidung tersumbat.
Pijat dada bayi dengan minyak mustard hangat yang dicampur dengan siung bawang putih.
Bayi senang dipijat dan dipijat dengan minyak ini memberikan kehangatan pada tubuh bayi.
Bawang putih memiliki sifat antibakteri dan menghancurkan bakteri penyebab flu.
Daun tulsi atau kemangi mengandung sifat antibakteri, antivirus dan antibiotik.
Mereka sangat efektif dalam mengobati infeksi tenggorokan, batuk, pilek, dan demam.
Cukup campurkan 5-6 daun kemangi yang dihancurkan dalam 2-3 sdt minyak kelapa dan pijat dada, punggung, dan bawah kaki bayi.
Baca Juga: Kumpulan Rekomendasi Obat Pilek Bayi yang Aman Diberikan, Cek di Sini Moms!
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR