Nakita.id – Obat bayi pilek 0-6 bulan harus diberikan dengan tepat agar kondisi anak segera membaik.
Aturan pemberian obat juga perlu disesuaikan dengan usianya termasuk pada oabt bayi pilek 0-6 bulan.
Umumnya, pilihan obat bayi pilek 0-6 bulan tersedia dari obat alami maupun obat biasa dijual di apotik.
Masing-masing obat tersebut memiliki caranya sendiri dalam menyembuhan gejala pilek yang menyerang Si Kecil.
Pilek menjadi masalah kesehatan yang cukup sering dialami bayi hingga anak-anak.
Untuk itu, Moms perlu selalu sedia obat pilek ini di rumah untuk mengantisipasi sakit anak datang kembali.
Dari sekian banyaknya obat, apa saja ya obat bayi pilek 0-6 bulan yang paling ampuh? Simak informasi selengkapnya berikut ini.
Berikut ini merupakan pilihan obat bayi pilek 0-6 bulan yang efektif untuk menyembuhkan penyakit bayi.
Pilek bayi dengan gejala seperti demam, sakit kepala, hidung tersumbat, bersin-bersin hingga batuk, Moms bisa memberikan obat Anacetine sirup.
Untuk bayi di bawah 1 tahun, Moms bisa memberi obat ini sebanyak 25 ml atau sekitar setengah sendok takar.
Agar obat bekerja maksimal, sebaiknya dikonsumsi 3 kali dalam sehari.
Baca Juga: Rekomendasi Obat Bayi Batuk Pilek Asli Ampuh Redakan Sakit Si Kecil
Tempra drops merupakan obat tetes oral yang bisa diberikan untuk anak usia 0-2 tahun.
Dengan adanya Paracetamol, obat ini mampu bekerja baik pada pusat pengatur suhu di hipotalamus untuk menurunkan suhu tubuh.
Obat ini efektif untuk meredakan demam, rasa sakit dan nyeri ringan seperti sakit kepala, sakit gigi dan menurunkan demam yang menyertai flu.
Untuk bayi usia 3-9 bulan Moms bisa memberikan 0,8 ml sebanyak 3-4 kali sehari.
Namun, untuk bayi dibawah usia 3 bulan harus sesuai dengan anjuran dokter ya, Moms.
Obat yang bisa didapatkan di apotik berikutnya adalah Natra Bio Cold Flu and Relief.
Produk ini sangat baik untuk meredakan pilek dan flu pada bayi.
Natra Bio Cold Flu and Relief bermanfaat mengatasi hidung tersumbat, sakit tenggorokan, bersin-bersin, ingusan, hingga sakit kepala.
Adapun dosis pemberian obat ini untuk anak-anak dan bayi usia lebih dari 4 bulan adalah sebanyak 0,5 ml.
Bisa diberikan setiap 20 sampai 30 menit sampai gejalanya berkurang. Dilanjutkan setiap 4 jam atau saat diperlukan saja.
Selain obat apotik, obat dari bahan alami juga tidak kalah ampuh untuk mengatasi pilek bayi seperti berikut ini.
Baca Juga: Tak Perlu Lagi Buru-buru Beli Obat, Cara Mudah Ini Efektif Hilangkan Batuk Pilek dalam Waktu Singkat
Pengobatan rumahan yang paling ampuh untuk mengatasi pilek pada bayi adalah ASI. ASI menjadi obat untuk menyembuhkan setiap penyakit.
Terutama pada bayi di bawah 6 bulan, air susu ibu merupakan satu-satunya nutrisi yang baik untuk mereka.
Selain itu, memperbanyak cairan juga bisa mencegah dehidrasi pada bayi karena demam saat pilek.
Terus berikan ASI karena membantu membangun kekebalan dan melawan infeksi selama enam bulan pertama bayi.
Bahkan, jika memasukkan 1-2 tetes ASI ke setiap lubang hidung, hal ini bisa membantu meredakan hidung tersumbat.
Pijat dada bayi dengan minyak mustard hangat yang dicampur dengan siung bawang putih.
Bayi senang dipijat dan dipijat dengan minyak ini memberikan kehangatan pada tubuh bayi.
Bawang putih memiliki sifat antibakteri dan menghancurkan bakteri penyebab flu.
Daun tulsi atau kemangi mengandung sifat antibakteri, antivirus dan antibiotik.
Mereka sangat efektif dalam mengobati infeksi tenggorokan, batuk, pilek, dan demam.
Cukup campurkan 5-6 daun kemangi yang dihancurkan dalam 2-3 sdt minyak kelapa dan pijat dada, punggung, dan bawah kaki bayi.
Baca Juga: Kumpulan Rekomendasi Obat Pilek Bayi yang Aman Diberikan, Cek di Sini Moms!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR