Nakita.id – Sakit saat BAB setelah melahirkan memang umum terjadi.
Banyak para ibu pascapersalinan yang mengeluhkan akan hal ini.
Setiap wanita bisa saja mengalami nyeri saat BAB setelah melahirkan.
Cukup banyak ibu yang merasakan sembelit ini.
Sakit saat BAB setelah melahirkan bisa dirasakan baik Moms melahirkan secara normal maupun operasi caesar.
Rasa sakit yang ditimbulkan kerap membuat Moms merasa was-was.
Moms mungkin harus merasakan rasa nyeri setiap kali ingin BAB.
Tak hanya nyeri, tetapi karena kondisi isi perut yang penuh dan sulit untuk dikeluarkan Moms dapat merasakan perut kembung dan kencang.
Sehingga, akan sangat sulit bisa BAB dengan lancar seperti sedia kala.
Apabila Moms sedang mengalami hal ini tidak perlu khawatir lagi.
Dilansir dari berbagai sumber, beberapa tips berikut ini bisa dilakukan agar BAB tetap lancar tanpa menimbulkan rasa sakit setelah melahirkan.
Baca Juga: Perawatan Setelah Melahirkan yang Bisa Diterapkan di Rumah, Coba Lakukan Sederet Hal Ini
Apabila Moms dijahit setelah melahirkan, sangat tidak dianjurkan ibu BAB dengan jongkok di saat minggu pertama.
Sebaiknya Moms BAB dengan posisi duduk.
Bahkan, jika diperlukan Moms bisa memakai bantalan.
Namun, mungkin tidak semua ibu menggunakan toilet duduk di rumah.
Dengan begitu, Moms dapat menggunakan semacam pispot khusus.
Sehingga, Moms dapat tetap BAB dalam keadaan duduk.
Setelah melahirkan, beberapa ibu mungkin akan mengalami kondisi tinja yang keras.
Apabila feses sulit dikeluarkan, jangan memaksa untuk mengeluarkannya ya Moms.
Sebaiknya istirahat dan atur napas Moms.
Saat mencoba buang air besar, lakukan secara perlahan dan cobalah bernapas dalam-dalam.
Pernapasan yang lambat dan dalam dapat mendorong kotoran.
Baca Juga: Apa Saja Makanan yang Dilarang Setelah Melahirkan ? Cek Daftarnya Disini!
Jika tetap sulit dikeluarkan, Moms bisa menggunakan obat-obatan pelunak tinja.
Pelunjak tinja digunakan untuk menambahkan kelembapan pada tinja.
Sehingga kotoran jadi lebih mudah untuk dikeluarkan.
Umumnya, pelunjak tinja aman digunakan untuk Moms yang menyusui.
Tetapi obat ini harus didapatkan dan telah mendapatkan persetujuan dari dokter ya Moms.
Setelah BAB, pastikan Moms sudah membersihkan daerah dubur.
Bilas vagina dan dubur dengan air.
Pastikan Moms membilasnya dari arah depan ke belakang ya.
Sebelum mengenakan pakaian dalam, keringkan bagian tersebut.
Agar BAB tetap lancar tingkatkan asupan makanan berserat ke dalam menu makan harian dan cukupi kebutuhan air untuk membantu melunakkan feses yang keras.
Apabila Moms menemukan darah setelah BAB, segera periksakan diri ke dokter.
Baca Juga: Beginilah Cara Melancarkan BAB Tanpa Obat Pencahar, Coba Minum Jus Ini Dalam Kondisi Perut Kosong
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR