Pel permukaan lantai dengan cara Moms melintasi seluruh lantai, berjalan mundur agar tidak meninggalkan jejak kaki di area basah, lanjutkan hingga setiap area telah dipel.
Satu kali pengepelan sudah cukup baik, tetapi jika lantai sangat kotor Moms dapat mengulangi prosesnya sampai puas dengan hasilnya.
Sekarang, pekerjaanmu sudah selesai. Cukup bilas pel lagi dan biarkan lantai mengering.
Cobalah untuk menghindari berjalan di atas lantai yang sudah dipel selama 15 sampai 20 menit, atau sampai kering saat disentuh.
Jika Moms memang harus berjalan di atasnya, kenakan kaus kaki yang bersih. Moms juga dapat membantu lantaimu lebih cepat kering dengan menggunakan floor squeegee atau wiper karet lantai.
Hamilton mengatakan kalau banyak orang lupa membersihkan ember dan kain pel setelah digunakan dan membiarkannya kotor saat siap digunakan lagi, yang mana itu adalah ide yang buruk.
Kotoran apa pun yang menempel di pel dapat mengering sehingga tugas mengepel berikutnya menjadi kurang efektif.
Untuk membersihkan pel dan ember yang baru digunakan, Barrett menyarankan untuk memakai sepasang sarung tangan pembersih yang akan membuat Moms terlindung dari bakteri.
Kemudian bilas pel dan ember dengan air hangat secara menyeluruh. Selanjutnya, isi ember dengan air dan pemutih (4,5 liter air dan tiga perempat cangkir pemutih).
Masukkan pel ke dalam ember yang berisi larutan pemutih dan diamkan selama sekitar 10 hingga 15 menit.
Namun, hati-hati jika Moms menggunakan produk pembersih berbasis amonia. Sebab, amonia dan pemutih menciptakan gas yang berbahaya dan beracun.
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR