Nakita.id - Jerawat adalah salah satu pemasalah kulit yang paling menjengkelkan.
Bagaimana tidak, jerawat bisa seketika merusak penampilan.
Apalagi jika jerawat yang terjadi pada bagian wajah.
Adanya jerawat yang meradang pada bagian wajah kerap kali membuat para wanita tak percaya diri.
Salah satu alternatif yang paling sering digunakan adalah mengoleskan obat jerawat.
Sayangnya, tak semua orang cocok dengan obat jerawat.
Kandungan bahan-bahan kimia yang terdapat di dalam obat jerawat terkadang bukannya mengobati namun malah membuat jerawat semakin menjadi-jadi.
Akibatnya jerawat pun malah mengalami radang.
Cara mengatasi jerawat tanpa obat mungkin bisa dengan bahan-bahan alami.
Bahan-bahannya pun bisa dengan mudah ditemukan.
Mengutip Healthline, berikut ini beberapa cara efektif untuk mengeringkan dan menyembuhkan jerawat membandel.
Kandungan Vitamin C pada lemon berkhasiat untuk mengeringkan jerawat membandel.
Tak hanya itu, penggunaan lemon pada wajah juga bisa membuat kulit semakin cerah dan bercahaya.
Ditambah dengan madu yang memiliki segudang manfaat bagi kulit.
Anda cukup memeras setengah buah lemon dan dicampur madu murni.
Campuran itu kemudian gunakan sebagai masker yang rutin dilakukan setiap pagi.
Sama halnya dengan lemon, mentimun juga kaya akan Vitamin C tinggi.
Menggunakan mentimun sebagai masker juga menjadi salah satu cara yang kerap dilakukan untuk mengatasi jerawat.
Lidah buaya adalah tanaman yang mengandung pelembab alami.
Manfaat lidah buaya sendiri sudah tak bisa diragukan lagi.
Banyak produk kecantikan yang berbahan dasar dari tanaman yang bergerigi satu ini.
Untuk menghilangkan jerawat, Moms bisa menggunakan lendir yang terdapat pada daging lidah buaya sebagai masker.
Baca Juga: Faktor-faktor Penyebab Munculnya Jerawat di Kulit Kepala dan Gejalanya yang Bisa Terjadi
Jika dilakukan secara rutin dan telaten, jerawat bandel pasti kabur.
Minyak berasal dari ekstaksi pohon teh ini sangat terkenal sebagai penyembuh masalah-masalah kulit terutama jerawat.
Mengutip StyleCraze, tea tree oil ini mengandung terpinen-4-ol, eucalyptol, cineole, nerolidol, 1,8-cineole, dan viridiflorol.
Zat-zat itu ampuh mengobati jerawat dan jamur yang membandel pada kulit.
Es batu bisa digunakan untuk meredakan nyeri dan radang.
Untuk jerawat yang meradang, Moms bisa mengompresnya agar tak terlalu nyeri dan gatal.
Meski tak terlalu efektif, kompres es batu ini bisa jadi penanganan utama saat jerawat sedang bandel-bandelnya.
Itu dia beberapa cara menghilangkan jerawat dengan bahan alami.
Namun, jika Moms sudah mencoba cara di atas tetapi belum sembuh juga maka bisa segera cek ke dokter.
Dengan begitu, Moms akan mendapatkan perawatan dan pengobatan yang tepat.
Semoga informasi di atas bermanfaat ya Moms.
Baca Juga: Bekas Jerawat Membandel Susah Hilang? Segera Atasi dengan Bahan Alami Ini Sebelum Terlambat
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Hanifa Qurrota A'yun |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR