Hindari yang pisang yang sudah terlalu lembek atau bonyok.
Pisang matang tidak menunjukkan bekas kulit hijau.
Bila Moms sulit mematahkan batang untuk mengupas pisang, itu berarti pisang belum sepenuhnya matang.
Kemudian, kalau kulit pisang susah dipisahkan dari buahnya, kemungkinan besar terlalu bertepung dan pahit untuk dimakan.
Sementara itu, pisang harus disimpan pada suhu kamar.
Jauhkan dari sinar matahari secara langsung ya Moms.
Pastikan juga tidak menyimpannya dengan buah-buahan yang lain.
Ini karena saat pisang matang, akan mempercepat pematangan buah-buahan lain di sekitarnya.
Nah, untuk memperlambat pematangan, Moms dapat dinginkan pisang selama beberapa hari.
Sedangkan untuk mempercepat proses pematangan, letakkan pisang dalam kantong kertas terbuka di atas meja dengan waktu maksimal dua hari.
Pisang yang sudah dikupas, sebaiknya langsung segera dimakan. Karena jika tidak, paparan udara bisa menyebabkan perubahan warna.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR