Melansir dari WebMD, ada beberapa jenis penyakit kulit remaja yang umum dialami, ketahui juga cara mengatasinya.
Kemunculan jerawat bisa disebabkan oleh beberapa hal, salah satunya adalah hormon.
Biasanya, jerawat hormon muncul sebelum remaja mengalami menstruasi.
"Biasanya ini muncul di bagian area tengah wajah dan dahi, penyebab umumnya karena ketidak seimbangan hormon dan sensitivitas berlebih," terang Doris J. Day, MD.
Jerawat bisa diatasi dengan salep jerawat yang bebas dibeli di apotek.
Remaja puber juga bisa mencegah jerawat dengan rajin menjaga kebersihan kulit.
Eksim adalah payung dari masalah seperti ruam, gatal, bengkak dan kulit iritasi.
Penyakit ini juga disebut sebagai dermatitis dan biasa muncul di area wajah, siku dan kaki.
Kondisi ini biasanya akan membuat penderitanya merasa gatal karena adanya peradangan.
Penyebabnya bisa jadi karena lingkungan dan faktor genetik. Cara mengatasinya adalah dengan mengobati gejala yang muncul.
Moms bisa gunakan salep gatal, serta mengganti semua peralatan kebersihan tanpa kandungan pewangi. Gunakan juga pelembab agar kulit tidak kering.
Baca Juga: Ketahui Penyebab dan Risiko Ketombe, Penyakit Kulit Kepala yang Sering Dialami Banyak Orang
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR