Nakita.id - Moms, jangan khawatir kalau ASI tidak keluar secara tiba-tiba.
Ada beberapa cara yang bisa diterapkan untuk melancarkan produksi ASI.
ASI merupakan sumber nutrisi utama yang bermanfaat untuk tumbuh kembang Si Kecil.
Oleh karena itu, Moms dianjurkan untuk memberikan ASI setidaknya selama 6 bulan pertama bayi.
Namun, terkadang produksi ASI bisa tiba-tiba berhenti atau tersendat lalu keluar lagi.
Hal ini tentunya membuat Moms bingung karena tidak bisa menyusui Si Kecil.
Mengutip dari Healthline, berikut cara melancarkan produksi ASI supaya terus keluar.
Sering-seringlah menyusui bayi, jangan tunggu sampai anak menangis karena lapar.
Biarkan anak memutuskan kapan ia ingin berhenti menyusu.
Saat bayi menyusui langsung, hormon yang memicu payudara untuk memproduksi ASI akan dilepaskan.
Kemudian otot-otot di payudara akan berkontraksi dan menyalurkan ASI.
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR