Namun sebenarnya, vitamin D juga bisa Si Kecil dapatkan secara alami lo, Moms.
Salah satu sumber alami yang dapat memenuhi kebutuhan vitamin D anak adalah sinar matahari.
Sekitar 90 persen nutrisi dibuat oleh tubuh saat kulit terkena sinar UVB dan sinar matahari.
Para ahli percaya bahwa 10-15 menit di bawah sinar matahari tiga kali seminggu, sudah cukup memenuhi kebutuhan vitamin D pada tubuh.
Kecukupan vitamin D pada anak harus sudah dimulai sejak bayi.
Di usia tersebut, mungkin Moms bertanya-tanya bagaimana mencukupi asupan vitamin D, sementara Si Kecil belum bisa mengonsumsi banyak jenis makanan.
Satu-satunya sumber vitamin D alami yang bisa bayi dapatkan hanyalah melalui susu.
Melansir Kids Health, bayi dibawah 1 tahun membutuhkan 400 IU vitamin D dalam sehari.
Perlu Moms ketahui, susu formula bayi memiliki kandungan 400 IU per liternya.
Sehingga, jika Si Kecil minum ASI sebanyak 32 ons, maka akan mencukupi kebutuhan vitamin D dalam tubuhnya.
Tapi jika Si Kecil hanya minum ASI dan mendapat kurang dari 32 ons susu formula setiap harinya, Moms bisa tanyakan kondisi ini pada layanan kesehatan agar asupan vitamin D Si Kecil bisa terpenuhi.
Baca Juga: Panduan Memberikan Vitamin Anak untuk Otak Anak Penambah Kecerdasan
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR