Untuk mencegah iritasi perineum dengan membasuh area tersebut dengan air hangat saat buang air kecil.
- Perubahan dasar panggul: untuk mengatasi hal ini lakukan latihan kegel untuk membantu vagina dan perineum kembali bugar setelah melakukan peregangan selama persalinan.
- Bekas luka operasi caesar: tanyakan kepada dokter tentang perawat bekas luka operasi yang tepat.
Selain itu Moms bisa membersihkan dengan lembut dan oleskan salep antibiotik.
- Payudara nyeri: untuk mengatasi hal ini bisa dilakukan dengan sering menyusui dapat meredakan payudara yang membesar.
Moms juga bisa meredakannya dengan mengompres hangat, kompres es, dan beri pijatan lembut untuk meredakan nyeri.
Olahraga dan aktivitas fisik ringan dapat membantu dalam pemulihan dari gejala pascapersalinan.
Olahraga akan membantu meningkatkan tingkat energi, memperkuat otot, menghilangkan stres, dan lebih banyak lagi setelah melahirkan.
Saat merawat diri di masa nifas, Moms juga harus memperhatikan kebersihan untuk mencegah kuman dan bakteri di organ intim.
Untuk itu hal yang perlu dilakukan misalnya mengganti secara rutin pembalut, bersihkan bagian vulva dari depan ke belakang, serta mandi untuk membersihkan tubuh secara menyeluruh.
Pastikan juga untuk cuci tangan setelah dari kamar mandi, ketika mengganti popok bayi dan sebelum menyusui.
Baca Juga: Rekomendasi Olahraga di Masa Nifas yang Bisa Dilakukan menurut Bidan, Salah Satunya Postpartum Yoga
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR