Nakita.id - Bayi memiliki sikap dan kebiasaan sendiri-sendiri.
Ada yang sering menangis dan bersuara, tetapi ada juga yang pendiam.
Akan tetapi, bayi yang terlalu diam dan tenang tidak boleh diabaikan lho Moms.
Pada dasarnya, bayi berusia 4 bulan sudah mulai bereaksi terhadap suara.
Akan tetapi bagaimana jika ia cuek terhadap suara?
Kuncinya hanya satu, stimulasi!
Yang jelas, jangan buru-buru menganggapnya tak normal. Biasanya, di usia 3-5 bulan, bayi sudah bisa tersenyum jika diajak main atau berdekatan dengan ibu atau pengasuhnya.
Tapi tak semua anak memiliki tahapan perkembangan sebaik ini.
Hal ini tergantung dari banyaknya stimulasi yang diberikan.
Bayi yang selalu diajak bicara, mendengarkan musik, atau stimulasi lainnya, kemampuan pendengaran dan komunikasinya jadi tambah baik. Begitu pula sebaliknya.
Sayangnya, banyak orang tua beranggapan, "Buat apa ngajak omong bayi? Dia, kan, belum mengerti apa-apa."
Baca Juga: Tips Menggunakan Car Seat Bayi, Penting Agar Bayi Nyaman dan Aman
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR